CARA MEMBUAT (MEMBIKIN) KUE LONTONG PARIS SPESIAL PRAKTIS, MUDAH
Bismillah...
Bahan-bahan dasar untuk membuat (membikin) kue lontong paris enak, nikmat :
- Tepung terigu 500 gr
- Mentega 500 gr
- Telur 2 butir
- Tepung maizena 6 sendok teh
- Gula halus 100 gram
Bahan-bahan lapisan kue lontong paris :
• Gula pasir 200 gram
• Kacang tanah sangrai 400 gram, tumbuk kasar
• Air mendidih secukupnya
Cara membuat & mengolah kue lontong paris enak, nikmat :
1. kocok telur bersama mentega dan gula pakai mixer sampai pucat. Lalu masukkan tepung terigu serta tepung maizena sambil diaduk rata. cetak adonan kue sesuai selera anda. Tata kue diatas Loyang yang diolesi mentega terlebih dahulu. Oven sampai matang selama 25 menit. Angkat. sisihkan.
2. membuat lapisan kue : larutkan gula dengan air mendidih. Angkat.
3. kue lontong paris tadi dicelupkan kedalam larutan gula, kemudian taburkan kacang tanahnya.
4. kue lontong paris spesial siap dinikmati.
Demikian tadi tips resep makanan dari kami, sebuah makanan sederhana dengan citarasanya yang khas yaitu kue lontong paris spesial (istimewa) praktis dan mudah dengan rasanya yang legit, enak, nikmat, sedap dan lezat. Semoga artikel ini memberikan manfaat kepada anda, silahkan dicoba. Baca artikel kami yang lain “Resep Makanan Indonesia Roti Sisir Legit, Lezat”.
Selasa, 03 Mei 2016