CARA MEMBUAT (MEMBIKIN) CHEESE STICK SPESIAL PRAKTIS, MUDAH
Bismillah.....
Bahan-bahan dasar untuk membuat (membikin) cheese stick enak, gurih :
- 150 gram tepung terigu
- 100 gram tepung kanji
- 2 butir telur
- 15 gram mentega, lelehkan
- 80 gram keju parut
- 1 sdt garam
- Minyak goreng secukupnya
Cara membuat & mengolah cheese stick enak, gurih yaitu :
1. pertama-tama campurkan tepung kanji, tepung terigu dan garam. Aduk.
2. tambahkan telur, uleni hingga menjadi butiran. Lalu masukkan mentega cair serta keju parut. Aduk lagi sampai kalis. Adonan dicetak panjang-panjang / menurut selera.
3. cheese stick / stik keju digoreng dalam minyak panas menggunakan api kecil hingga matang dan berwarna kuning kecoklatan. Angkat. tiriskan.
4. makanan kering stik keju spesial siap dinikmati.
Demikian tadi tips resep makanan kering, sebuah makanan sederhana dengan cita rasa yang khas yaitu cheese stick atau stik keju spesial (istimewa) praktis dan mudah dengan rasanya yang renyah, gurih, enak, sedap, nikmat dan juga lezat. Semoga artikel ini memberikan manfaat kepada anda, silakan dicoba. Baca artikel kami yang lain “Resep makanan Indonesia Kue Telur gabus Gurih, Lezat”.
Sabtu, 16 Januari 2016